Rekomendasi website beasiswa ini cocok banget buat kamu yang ngakunya sebagai pemburu beasiswa. Kamu pasti kepo banget, kan, sama informasi yang berkaitan sama beasiswa. Mulai dari persyaratan, deadline, benefit beasiswa, hingga kota atau negara tujuan beasiswa. Untuk menambah informasi yang kamu butuhkan, kamu bisa lho cek di laman beasiswa berikut yang kamu bisa akses secara gratis di mana saja dan kapan saja!
1. Indbeasiswa.com
Di sini, kamu bisa mendapatkan informasi beasiswa yang lengkap banget, mulai dari beasiswa S1, S2, S3, bahkan beasiswa buat pelajar. Jadi, kalo kamu punya adek yang masih sekolah, bisa juga diajak buat kepo dengan laman Indbeasiswa.com
Menariknya lagi, ada kumpulan tips dan trik buat kamu yang lagi mempersiapkan beasiswa, khususnya dengan tujuan kampus luar negeri. Selain itu, kamu juga bisa membaca kisa-kisah inspirasi proses para penerima beasiswa dalam mempersiapkan aplikasi, hingga secara resmi lolos seleksi tiap seleksi.
2. Beasiswapascasarjana.com
Beasiswa yang ditawarkan di sini cukup beragam, dari beasiswa pemerintah daerah, beasiswa riset, hingga beasiswa khusus perempuan.
Laman ini sangat memudahkan buat kamu yang pengen browsing beasiswa luar negeri. Kenapa? Karena terdapat pilihan negara tujuan studi berdasarkan benua, jadi kamu lebih nyaman ketika hendak membaca informasi beasiswa di negara tertentu.
3. Beasiswaindo.com
Laman ini memuat informasi beasiswa yang sudah diurutkan berdasarkan negara, bahkan program studi yang diinginkan.
Kemudian, ada juga link yang mengarahkan para pembaca untuk bergabung di komunitas pencari beasiswa dalam maupun luar negeri. Komunitasnya sendiri itu ada di WhatsApp dan Telegram, jadi memang sangat mudah untuk mengaksesnya.
4. Infobeasiswa.net
Buat kamu yang butuh pengingat deadline submit aplikasi beasiswa, coba cek laman ini, deh. Di sana, sudah ada informasi mengenai deadline aplikasi beasiswa sesuai rentang bulan. Jadi, kamu gak perlu pusing membaca jadwal beasiswa per kampus.
Selain itu, informasi beasiswa yang tersedia mulai dari SD hingga S3, lho. Jadi, emang informasinya bener-bener terbuka buat siapa aja.
5. topkarir.com/beasiswa
Selain informasi karir, tapi ada juga informasi mengenai beasiswa dalam dan luar negeri di laman ini. Pokoknya sekali klik, kamu bisa baca berbagai rubrik yang bermanfaat.
Ibaratnya kalo sebuah toko, ini adalah Toserba alias Toko Serba Ada. Mau info karir, beasiswa, kewirausahaan, bahkan lowongan kerja tersedia di laman ini. Kece, kan?
Baca juga di sini: Lulus Kuliah Langsung S2 atau Kerja Dulu
Buat kamu yang lagi kepo sama info beasiswa, pastinya nggak mau, dong, ketinggalan sama informasi penting. So, rekomendasi banget, deh, pokoknya untuk ngulik berbagai rekomendasi website beasiswa di atas.
Semangat buat para pejuang beasiswa, yayyyyy!