Own Games merupakan startup game dari Bandung yang beranggotakan 5 orang masih terbilang muda. Mereka dalah Eldwin Viriya (26) selaku CEO, Jefvin Viriya selaku programmer merangkap bagian operasional kantor, Agustian (27) selaku artist, dan Ray Naldo (23) selaku programmer dan Septian sebagai pengisi musik game.
Di usia yang masih terbilang muda ini, mereka bersama-sama mengembangkan game dengan karakter yang diberi nama Tako. Eits, siapa sangka sih kalo kelima pemuda ini ternyata udah ngembangin kurang lebih 15 judul game! Game-game tersebut di antaranya yaitu Own Super Squad dan Beyond The Well yang udah lumayan banget di-download.
Baca juga: Angkot The Game, Ngasih Tahu Kita Kalau Jadi Supir Angkot itu Gak Gampang!
Awalnya startup ini hanya terdiri dari dua orang, yaitu Eldwin Viriya dan Jefvin Viriya yang notabenenya mereka adalah kakak-beradik. Dulu mereka mengikuti lomba yang diselenggarakan oleh Nokia, dan mengembangkan game ini untuk dibawa maju ke ajang tersebut. Pada masa itu, Jeffin yang bertugas sebagai developer game masih berusia 18 tahun, sedangkan Eldwin berperan sebagai tokoh di balik karakter Tako dan mengembangkan inti game.
Own Games mendapatkan berbagai penghargaan seperti menjadi juara di ajang Mobile Game Developer War 5 dan INAICTA 2013 kategori game. Own Games juga terpilih menjadi salah satu anggota Nokia Developer Champion, pemenang kompetisi Ancol Coding on the Beach.
Baca juga: Infografik: Perjalanan Industri Game Indonesia
Dari game-game yang mereka ciptakan, kelihatan banget dong kalo Own Games ini punya kecintaan khusus terhadap Indonesia. Buktinya aja nih, tanggal 17 Agustus 2015 mendatang mereka akan launching video animasi terbaru yaitu Ship Cruise dengan karakter Tako menggunakan baju adat Indonesia. Ship Cruise ini menceritakan Tako yang menjelajahi 34 propinsi Indonesia dengan menggunakan kapal. Lagu-lagu daerah juga akan diangkat dalam video animasi ini lho guys! Wah, nggak sabar ya nunggu launching-nya!
Own Games bukan kali pertama ini membuka booth di Popcon Asia, tahun lalu mereka sudah berpartisipasi juga lho. Menurut mereka, tahun ini antusiasme dari pengunjung Popcon Asia meningkat cukup signifikan, hal ini secara nggak langsung juga membantu Own Games untuk memperkenalkan game yang mereka ciptakan ke khalayak luas.
Di Popcon Asia, para pengunjung bisa mencicipi game yang dipamerkan. Nah, sebagai developer, jelas ini sangat menguntungkan karena bisa mendapatkan feedback secara langsung dari orang-orang yang mencicipi game tersebut. Bahkan, para pengunjung booth Own Games banyak yang ikut men-download game-game mereka yang tersedia di berbagai platform seperti Android, Windows Phone 8, dan juga iPhone.
Kamu, udah download game mereka juga? Buruan download deh kalo belum!
Baca juga: Ami Raditya, Lulusan Hukum yang “Gatal” Ngebikin Media Game
Image header credit: facebook.com/owngames