Saya sangat terkagum dengan caranya Tom Wujec, seorang penulis buku, speaker, dan thought-leader dalam menjelaskan mengenai problem solving. Wujec yang jebolan Universitas Toronto ini mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan kreativitas, kolaborasi, problem solving, teknologi, dan bagaimana desain dari sebuah proses.
Orang-orang yang memiliki masalah datang dan bertanya padanya, “Saya memiliki masalah yang pelik, Tom. Bagaimana saya dapat menemukan solusi dan jawaban dari segala permasalahan ini?” Bukannya menjawab pertanyaan orang tersebut, Wujec justru bertanya balik dengan meminta tolong orang yang memiliki masalah tersebut untuk menceritakan bagaimana caranya membuat roti panggang dalam bentuk gambar.
Video ini sukses bikin saya tertawa sekaligus memberikan sudut pandang yang berbeda dalam menyelesaikan sebuah masalah. Wujec dengan gamblang menjelaskan bagaimana sistem berpikir dan alur yang benar dalam menyelesaikan masalah. Open minded!
Baca juga: Video Lego Ini Merangkum Struggle-nya Startup dalam 2 Menit
Image header credit: picjumbo.com