Di dalam sebah proses pengembangan bisnis tentu saja relasi atau kenalan menjadi hal yang sangat penting untuk dimanfaatkan. Mengembangkan bisnis tidak mungkin dilakukan sendiri, dan siapa saja yang siap untuk membantu kamu menjadi faktor penentu penting kesuksesan. Tidak semua hal bisa didapatkan sendiri, dan membangun jaringan besar akan sangat menguntungkan untuk dilakukan terutama dalam dunia bisnis atau pekerjaan.
Semakin banyak kenal, semakin menguntungkan
Dalam berbagai macam pekerjaan tentu kamu akan selalu bersinggungan dengan banyak orang. Relasi yang luas bisa memberikan dampak positif, salah satunya adalah kesehatan mental. Pada dasarnya manusia adalah makhluk sosial, maka dari itu mengenal banyak orang tidak pernah memberikan kerugian. Jika memang relasimu belum bisa memberikan dampak bisnis dan profesional, paling tidak mereka akan mengisi kebutuhan berteman kita, dan menjadi aset penting yang bisa kita butuhkan sewaktu-waktu.
Setiap orang yang kamu kenal tentu memiliki karakter dan kisahnya masing-masing sehingga berpotensi memberikan pembelajarannya sendiri untuk kamu dapatkan. Pengalaman hidup, keberhasilan dan kegagalan orang lain bisa menjadi bahan pembelajaran bagi kamu. Selain itu koneksi yang didapatkan dari mengenal lebih banyak orang juga memperbesar kemungkinan kamu untuk mendapatkan kesempatan meningkatkan kualitas pekerjaan menjadi lebih baik. Pada akhirnya, mengenal banyak orang bisa membuat kita mengetahui lebih banyak pengetahuan, daripada yang mungkin kita ketahui jika mencarinya sendirian.
Cara Mengenal Orang yang Tepat
Mengenal banyak orang bisa jadi pedang bermata dua. Kamu adalah orang-orang di sekitar kamu, maka kamu perlu memilah dengan siapa kamu berinteraksi dengan intens dan membangun hubungan yang dalam. Orang yang tepat bisa memberikan dampak positif, relasi yang salah bisa memberikan dampak sebaliknya. Tapi, kamu tidak akan pernah bisa memilah jika kamu tidak memiliki jaringan relasi yang cukup luas.
Maka dari itu, berikut adalah cara untuk mengenal orang yang tepat dalam memperluas jaringan relasi:
- Berikan lebih banyak dari apa yang kamu dapatkan. Tidak akan ada orang yang menyukai seseorang lebih banyak menerima daripada memberi;
- Berikan apresiasi pada orang-orang yang ada di sekitar kamu sekecil apapun perannya dalam kehidupan kamu. Perilaku ini akan membuat orang lain merasa dihargai dan memperkuat hubungannya dengan kamu;
- Cobalah untuk meminta bantuan atau setidaknya bertukar pikiran sehingga kamu juga bisa mengetahui bagaimana cara orang lain berpikir dan mengeluarkan solusi untuk suatu masalah. Ini adalah cara paling efektif untuk mengetahui pola pikir seseorang dan kecocokannya dengan cara pandangmu;
- Jangan terburu-buru. Membangun hubungan yang baik tentu membutuhkan waktu sehingga kamu harus menjaga kenyamanan sebuah hubungan, baik itu dia maupun dirimu sendiri. Salah satu cara membunuh kenyamanan adalah dengan memaksakan hubungan menjadi terlalu dekat, terlalu cepat;
- Kesan pertama sangatlah penting. Dengan kesan pertama yang baik, kelanjutan hubungan perkenalan bisa jauh lebih nyaman dan akrab. Meskipun kita tidak dianjurkan untuk “menilai buku dari sampulnya”, namun sangat sulit bagi siapapun untuk menghindari anggapan yang muncul dari pertemuan awal.
Pada dasarnya, memperhatikan orang-orang yang akan kamu kenal sangatlah penting agar tidak sampai salah langkah dalam memperluas jaringan yang dimiliki demi perkembangan diri kamu. Dengan cara mengenal yang tepat, kita bisa memperluas jaringan perkenalan ke arah yang benar, dan bisa memberikan dampak positif bagi kehidupan personal dan personal kamu.
Referensi: Brian Lee on Lifehack.org