Apa Itu Business Development Executive? Dan Apa Tanggung Jawabnya? – Pas lagi “berselancar” di job portal, pasti kalian sering banget liat lowongan business development executive “mejeng”. Tapi, sebenernya kalian tau, gak, sih itu tuh kerjaan apa? Terus, apa bedanya juga sama sales atau marketing? Kan ngurusin bisnis-bisnis juga~
Kalo kalian penasaran, yuk, cari tau pengertian business development executive, tanggung jawabnya, sampe prospek karirnya di artikel ini!
Apa Itu Business Development Executive?
Business development executive merupakan pekerjaan yang bertugas menciptakan nilai jangka panjang perusahaan lewat 3 hal, yaitu pelanggan, pasar, dan relasi bisnis. Misalnya dalam pelanggan, business development executive harus bisa narik minat pelanggan supaya jadi pelanggan tetap, terus juga harus bisa riset pasar buat bisa nentuin kebutuhan, dan juga yang gak kalah penting yaitu relasi bisnis buat kerja sama.
Nah, nilai jangka panjangnya di sini bisa berupa revenue, brand awareness, atau apa pun yang menjadi concern utama dari perusahaan. Salah satu contohnya business development executive suatu perusahaan buka kerja sama dengan suatu brand dalam kampanye tertentu. Nantinya, hasil dari kampanye tersebut harus mendukung concern utama dari kedua pihak yang tentunya saling menguntungkan.
Apa Aja Tanggung Jawabnya?
Tentu saja, buat menciptakan nilai jangka panjang perusahaan, profesi ini punya banyak tanggung jawab yang berkaitan langsung dengan bisnis. Di antara lainnya adalah:
- Melakukan riset pasar. Riset pasar yang profesi ini lakuin tentunya gak cuma melihat tren sementara, tapi, harus bisa meriset, memprediksi, dan menentukan strategi bisnis perusahaan supaya bisa tetep relevan di masa depan.
- Mencari peluang pelanggan baru. Tentunya, dong, yang namanya bisnis itu harus tetep jalan supaya bisa dapetin cuan, maka wajib hukumnya buat profesi ini buat mencari peluang pelanggan baru lewat strategi bisnisnya.
- Merepresentasikan rencana pengembangan bisnis. Kalo udah melakukan riset pasar dan berhasil nemu strategi yang pas, selanjutnya udah pasti tanggung jawab selanjutnya realisasiin secara bertahap bersama departemen lain.
- Memahami produk dari perusahaan, kompetitor, dan posisi bisnis. Ini, sih, jadi hal mutlak. Harus paham semua hal ini supaya bisa ngambil tindakan yang tepat demi pertumbuhan perusahan.
- Koordinasi dengan departemen lain. Dalam hal ini, biasanya bakal berkoordinasi sama sales, marketing, dan account manager buat lakuin pengembangan produk.
Skill Apa Aja yang Dibutuhin?
Foto oleh: Canva Original Asset
Biasanya, lulusan-lulusan dari jurusan bisnis, manajemen, ekonomi dan komunikasi jadi langganan buat nempatin posisi ini karena udah punya bekal tentang bisnis dan manajemen sebuah perusahaan. Tapi, gak nutup kemungkinan buat kalian yang dari jurusan lain buat bisa bersaing, kok.
Soft-skill yang business development executive butuhin adalah kemampuan berkomunikasi dan negosiasi buat berhadapan langsung dengan banyak pihak! Sementara buat hard-skill-nya, harus nguasain analisis pasar dan juga manajemen proyek.
Prospek Karirnya Gimana?
Karena perannya yang krusial profesi ini tuh banyak banget perusahaan-perusahaan minati, mulai dari startup sampe korporat. Mengutip dari Quipper, berikut ini adalah prospek karir serta perkiraan gaji seorang business development executive:
Business development representative: Rp4- juta-Rp6,5 juta per bulan
Business development manager: Rp7,3 juta-Rp10 juta per bulan
Head of business development: di atas Rp10 juta per bulan
Itu dia penjelasan lengkap seputar pengertian, tanggung jawab, skill, dan juga prospek karir dari profesi ini. Semoga dengan membaca artikel ini kalian jadi lebih paham sama profesinya, ya! Seperti biasa, tetep semangat!
Oh iya, untuk menemukan berbagai konten menarik lainnya seputar dunia kerja dan pengembangan diri, jangan lupa main-main ke profil Instagram Ziliun juga, yuk!